Persepsi Sosial tentang UMKM Sekar Farm
Pada semester 4 kemarin saya berkesempatan untuk membuat branding dari salah satu UMKM yang sudah cukup terkenal dan sudah memiliki audience yang cukup banyak yaitu sebuah UMKM yang bergerak dibidang jasa penyedia aqiqah. Tujuan dari branding yang saya lakukan yaitu sebagai syarat dari salah satu tugas saya untuk mata kuliah DKV 2. Sebelum kita lebih jauh untuk pembahasan tentang Persepsi Sosial terhadap UMKM ini, alangkah baiknya kita mengenal terlebih dahulu UMKM yang akan kita bahas. Apa sih Sekar Farm? Sekar farm pertama kali berdiri sejak tahun 2000, di kawasan Rumah Potong Hewan (RPH) PD Dharma Jaya, Pulogadung, Jakarta Timur oleh Bapak Alm.Supriyono. Sekar Farm mengawali bisnis sebagai supplier untuk kambing potong pasar tradisional dan juga penjualan hewan Qurban di wilayah Jabodetabek. Awalnya sekar farm hanya berlaku sebagai supplier bahan baku daging kambing untuk kebutuhan produksi di beberapa Restoran, Warung Sate dan Catering. Selain itu, permintaan untuk kambing ...